Cara Menghilangkan Goresan Pada Cat Mobil

Cat mobil tergores atau lecet, hal ini sudah menjadi problem sehari-hari bagi para pengendara ataupun pemilik mobil.

Apalagi di jaman sekarang ini dengan kondisi jalanan yang cukup padat dan ramai, maka dengan sedikit saja kendaraan kita tersenggol dengan kendaraan lain cat mobil kita akan mengalami goresan.

Dan untuk menghilangkan goresan pada cat mobil seperti ini sebenarnya cukuplah mudah.

Hanya saja di sini ada kriteria goresan yang sulit untuk di hilangkan, dan ada juga goresan yang mudah untuk di hilangkan.

Di antaranya adalah goresan yang terlalu dalam atau goresan yang menimbulkan penyok pada permukaan body mobil, maka goresan ini tergolong goresan berat dan sulit untuk di hilangkan. Tapi Anda tidak perlu pusing untuk memikirkan hal ini, cukup dengan membawa mobil Anda ke bengkel body repair maka semua itu akan selesai.

Dan jika goresan yang mudah untuk di hilangkan, Anda tidak perlu membawanya ke bengkel Anda bisa untuk mengatasinya sendiri dengan mudah. Pada goresan yang tergolong ringan adalah, goresan-goresan yang terdapat pada bagian luar cat yang sifatnya tidak terlalu dalam.

Dan untuk mengatasinya sebaiknya Anda kenali dulu goresannya dengan cara, memperhatikan terlebih dulu bagian yang tergores tersebut. Apakah goresan tersebut mengenai warna cat bagian dalam atau hanya clear bagian luarnya saja.

Jika goresan mengenai warna cat bagian dalam, sebaiknya Anda langsung saja membawanya ke bengkel. Karena hal tersebut akan sia-sia saja jika tetap Anda kerjakan sendiri, toh goresannya tidak akan hilang yang ada malah catnya akan habis terkikis.

Dan jika hanya bagian luarnya saja, maka hal tersebut bisa Anda tangani sendiri. Untuk cara pengerjaannya Anda cukup menyediakan perlengkapan sebagai berikut. Sediakan ampelas nomor 2000 1 (satu) lembar lalu sediakan rubbing compound 1 (satu) toples kecil dan air secukupnya. Kemudian sabun colek berikutnya kain majun yang bersih jangan lupa sediakan juga kanebo dan sedikit silicone.

Berikut cara pengerjaannya:

1. Cuci permukaan body mobil bagian yang tergores hal ini agar debu dan pasir yang menempel akan hilang dan bersih.

2. Ampelas bagian yang tergores menggunakan ampelas yang sudah Anda sediakan sebelumnya. Dan untuk pengampelasan, lakukan dengan hati-hati agar catnya tidak kehabisan.

Perkirakan hanya hilang goresannya saja. namun jika Anda masih pemula, sebaiknya tidak perlu melakukan pengampelasan dan langsung saja ke langkah selanjutnya.

3. Setelah goresannya terlihat samar-samar hentikan pengampelasan dan langsung saja di keringkan dengan menggunakan kanebo hingga benar-benar kering.

4. Berikutnya lakukan pemolesan dengan menggunakan compound dengan cara, oleskan sedikit compound pada permukaan cat yang sudah di ampelas tesebut dengan rata dan tipis.

5. Kemudian gulung lap majun agar berbentuk bola dan gosok dengan agak di tekan lakukan berulang kali hingga catnya kembali mengkilap.

6. Berikutnya cuci kembali menggunakan sabun atau carwax shampoo agar debu sisa dari compound tersebut tidak tertinggal.

7. Yang terakhir poles menggunakan silicone (jika ada) atau bisa juga menggunakan kit wax agar hasil lebih sempurna. Untuk beberapa pengerjaan di atas sebaiknya Anda tidak melakukan pengerjaan di bawah terik matahari. Karena, compound akan mengering jika terkena terik matahari.

Dan jika hal tersebut terjadi, debu compound tersebut akan mengeras dan lengket maka ini akan menjadi masalah baru bagi Anda nantinya. Karena debu compound yang sudah mengering tersebut, akan sangat sulit untuk di hilangkan dan biasanya akan berwarna putih. Dan hal ini sangat mengganggu pemandangan kita.

Nah di sini sekali lagi perlu saya ingatkan seperti yang sudah saya jelaskan pada poin nomor 2 di atas. Jika Anda belum mengerti bagaimana cara menggunakan ampelas, sebaiknya Anda tidak perlu mengampelasnya lagi karena di khawatirkan catnya justru akan menjadi rusak.

Itulah beberapa tips Cara Menghilangkan Goresan Pada Cat Mobil Anda semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda.

0 Response to "Cara Menghilangkan Goresan Pada Cat Mobil"

Posting Komentar