Otomotif – tidak memiliki kendaraan memang serba sulit. Apalagi untuk jaman sekarang ini, sudah banyak sekali istilah bagi yang tidak memiliki kendaraan sendiri. ada yang menyebutnya patah kaki, ada juga yang mengatakan mati langkah inilah istilah-istilah yang kerap terdengar.
Bagi yang tidak mempunyai banyak dana, memang hal ini sebuah dilemma belum lagi jika kondisi keuangan kita yang terkesan tidak stabil.
Karena untuk membeli motor baru, minimal kita harus memiliki pemasukan yang relative menetap. Apalagi jika kita mau membeli motor kredit, hal ini pastilah sangat membingungkan bagi kita. Solusinya adalah membeli motor bekas.
Dengan budget yang terbatas, bagaimana caranya kita bisa mendapatkan motor bekas yang berkualitas. Untuk mendapatkan motor bekas yang berkualitas, disini ada berapa hal yang perlu kita perhatikan sebelum kita membeli motor bekas.
Namun sebelum Anda menyimak beberapa tips berikut ini, ada baiknya jika Anda memahami dulu tentang motor. Dan untuk mengetahui lebih banyak tentang motor, tidak ada salahnya jika Anda sedikit meluangkan waktu untuk berkunjung ke bengkel-bengkel motor disekitar tempat tinggal Anda.
Dengan demikian, Anda bisa sedikit tau tentang motor. Baiklah seperti yang sudah saya sebutkan diatas, bagaimana Tips Membeli Motor Bekas Berkualitas agar kita terhindar dari membeli barang zonk. Langsung saja kita simak beberapa tips berikut ini.
1. Hindari Membeli Motor Bekas Dari PerantaraPerantara atau yang biasa disebut calo, ini jarang sekali yang namanya calo baik hati. Walaupun ada, tapi cukup sulit jaman sekarang menemukan calo yang berbaik hati. Pada umumnya calo akan lebih besar menargetkan untung, ketimbang sang penjual itu sendiri. nah agar terhindar dari perantara, sebaiknya anda mengetahui juga pasaran harga motor bekas. Dengan cara, anda bisa mencari update informasi harga motor bekas dengan bertanya-tanya ke bengkel-bengkel motor atau ke show room-show room resmi.
2. Mengatahui Sejarah Motor Itu SendiriSejarah motor penting juga anda ketahui, darimana motor tersebut berasal dan bagaimana sejarah atau riwayat motor itu sendiri. Karena, saat ini banyak sekali motor bekas yang kualitasnya abal-abal dijual dengan harga yang cukup tinggi. Jadi intinya anda juga, harus paham betul sejarah awal dari motor tersebut.
3. Perhatikan Secara Teliti Kondisi Sepeda Motor TersebutKondisi motor bekas yang baik bisa diperhatikan dari sisi bawah mesin sepeda motor itu sendiri. Jika kondisi bagian bawah mesin terlihat kotor dan banyak terdapat oli, maka sebaiknya anda membatalkan niat anda untuk membeli motor tersebut. Selain itu, perhatikan juga setiap baut pada mesin tersebut. Jika ada bekas bongkaran, maka pada sudut baut akan sedikit terlihat tumpul karena terkena kunci.
4. Perhatikan Fungsi Dari Komponen Speda MotorUntuk kondisi sepeda motor bekas yang masih baik, tentulah disertai dengan fungsi komponen yang masih cukup baik juga tentunya. Jika ada salah satu fungsi dari komponen sepeda motor tersebut kurang baik, maka hal tersebut juga patut Anda pertimbangkan. Selain itu, perhatikan juga keaslian dari komponen sepeda motor itu sendiri.
5. Perhatikan Saat Mesin Sepeda Motor Di NyalakanSaat mesin motor dinyalakan, sebaiknya Anda dapat membedakan kondisi mesin yang masih baik dengan mesin yang sudah tidak baik lagi. Jika kondisi mesin masih baik, maka saat distarter mesin akan langsung menyala tanpa bantuan gas. Dan setelah menyala, gas akan datar tanpa harus digas.
6. Perhatikan Sepeda Motor Saat Di TesUntuk mengetahui kondisi jalan dari sepeda motor tersebut, sebaiknya anda melakukan tes uji coba. Perhatikan laju sepeda motor itu sendiri, pastikan sepeda motor masih nyaman untuk dikendarai. Dan perhatikan juga keseimbangan dari sepeda motor tersebut, pastikan keseimbangannya masih stabil. Karena jika keseimbangan sepeda motor sudah tidak stabil, maka sepeda motor tersebut dikhawatirkan bekas mengalami kecelakaan.
7. Perhatikan Kelengkapan Dokumen Sepeda MotorHal terakhir yang perlu anda perhatikan dengan baik adalah, STNK. Dan BPKB. Dari motor itu sendiri. dan pastikan juga keaslian dokumen tersebut. Perhatikan nomor rangka, dan nomor mesinnya. Pastikan pula NOKA dan NOSIN sepeda motor tersebut sama persis pada dokumen yang tersedia.
Nah itulah beberapa Tips Membeli Motor Bekas Berkualitas yang mungkin bisa sedikit membantu anda. Semoga dapat bermanfaat.
0 Response to "7 Tips Membeli Motor Bekas Berkualitas"
Posting Komentar